Bagaimana kabar kalian semua? Apakah Anda yang tinggal di Jepang merasakan bulan Oshogatsu Jepang? 20 Januari disebut “Hatsuka Shogatsu”, hari ketika dewa yang merayakan Tahun Baru kembali ke dunia. Karena itu, pada Hatsuka Shougatsu, orang Jepang akan membersihkan semua dekorasi untuk Tahun Baru dan memakan semua yang diapatkan di bulan Januari dan kue beras yang dibuat. Karena Tuhan kembali ke rumah, sudah menjadi kebiasaan untuk makan set makanan, kacang merah, dan nasi jelai pada tanggal 19 Januari, yang merupakan malam sebelumnya. Hatsuka Shougatsutelah berakhir, tetapi jika masih ada barang Tahun Baru yang tersisa, mungkin lebih baik menyimpannya. Mari kita bereskan segala hal dan hidup dengan nyaman.
Hatsuka Shogatsu 2022.01.21
Selamat tahun baru. Tahun 2022 sudah dimulai. Tampaknya ada yang mengalami kesulitan dan ada yang merasa puas di tahun lalu. Bagaimana kabar Anda di tahun ini? Di Jepang, bulan pertama tahun baru disebut oshougatsu dan ada berbagai kebiasaan di oshougatsu ini. Misalnya, banyak orang Jepang pergi ke kuil untuk berdoa di awal tahun baru. Ini disebut Hatsumode, dan setiap tahun kuil akan dipenuhi dengan orang yang ingin berdoa. Di kuil terkenal, terkadang ada lebih dari 3 juta orang yang berkunjung. Mungkin merupakan kenangan yang baik untuk benar-benar mencoba pergi ke kuil.
Bagi Anda, tahun ini akan menjadi tahun yang seperti apa? Mari kita targetkan agar tahun ini menjadi tahun yang bermanfaat dengan penuh harapan.
Mulai tahun 2022.01.07
Apakah Anda tahu manga One Piece karya Eiichiro Oda? Ini merupakan sebuah manga yang sangat populer yang menampilkan Monkey D. Luffy, seorang anak laki-laki yang bercita-cita menjadi raja bajak laut. Serialisasi dimulai pada 22 Juli 1997, dan tahun ini menandai tahun ke-24. Pada bulan September tahun ini, ONE PIECE volume 100 akhirnya dirilis. Ini bada di peringkat 16 besar manga yang diterbitkan di lebih dari 100 volume manga di Jepang. Urutan teratas adalah Golgo 13 yang saat ini diserialkan dan memiliki 201 volume.
Menurut Eiichiro Oda, "Cerita ini mendekati akhir." Saya menantikan tahap akhir. Jika Anda memiliki kesempatan, bagaimana jika Anda membaca manga ONE PIECE?
Mencapai 100 volume ONE PIECE 2021.09.10
Apakah Anda tahu fuurin atau yang dalam bahasa Indonesia diartikan lonceng angin? Itu adalah lonceng yang terbuat dari kaca. Dari musim panas ke musim gugur, lonceng itu digantung di atap rumah dan membuat suara oleh angin, sehingga Anda dapat menikmati angin sejuk dengan telinga Anda.
Di Jepang pada masa sebelumnya, angin kencang dianggap akan membawa bencana, dan wilayah yang terdengar suatu bunyi akan menjadi tempat bersih dan tenang, dan bunyi tersebut akan melindung wilayah dari bencana. Karena itu, di Jepang mulai dipasang lonceng angin sebagai jimat.
Dengan perubahan zaman, di musim panas, mendengarkan suara lonceng angin untuk mendinginkan suasana ini telah mengakar sebagai budaya dan telah menjadi tradisi musim panas.
Lonceng angin semakin jarang terlihat akhir - akhir ini. Jika Anda memiliki kesempatan, silakan dengarkan suara lonceng angin. Anda dapat mendengar budaya bunyi di Jepang.
Lonceng angin tradisi musim panas 2021.08.20
Olimpiade Tokyo telah dimulai hari ini. Tahun lalu sempat ditunda karena pengaruh virus corona, tetapi akhirnya hari pembukaan acara ini telah tiba. Ini adalah kedua kalinya acara tersebut diadakan di Tokyo setelah pertama kali diadakan 57 tahun yang lalu, yaitu tahun 1964. Dari Indonesia, banyak perwakilan pemain seperti panahan, menembak, atletik, angkat besi, bulu tangkis, berperahu, selancar, dan renang telah datang ke Jepang. Kami menantikan kesuksesan pemain Indonesia.
Olimpiade akan diadakan hingga 8 Agustus, dan Paralimpiade setelah itu akan diadakan hingga 5 September. Mari dukung para pemain representatif dan bersemangatlah.
Pembukaan Olimpiade Tokyo 2021.07.23